Kategori Komik


Sebagai bentuk dukungan terhadap seluruh insan kreatif yang terus membangun industri komik di Indonesia, POPCON Asia bekerjasama dengan AKSI (Asosiasi Komik Indonesia) mempersembahkan “POPCON Award 2018” dengan kategori komik. Pada tahun ini ada 4 sub-kategori yang dihadirkan dalam POPCON Award kategori Komik yaitu:

  1. Comic of the Year
  2. Webtoon of the Year
  3. Story of the Year
  4. Visual of the Year

Syarat dan Ketentuan Umum

  1. Komik harus sudah selesai dibuat setelah 1 Januari 2016.
  2. Pendaftaran terbuka untuk semua komik Indonesia dengan segala genre.
  3. Komik yang didaftarkan merupakan komik karya warga Indonesia. Peserta dapat dan bersedia memberikan copy identitas diri jika diminta membuktikan kewarganegaraannya. Jika gagal, karya akan didiskualifikasi dari POPCON AWARD.
  4. Pendaftaran karya bisa dilakukan oleh Pihak Ketiga baik perorangan maupun perusahaan yang terlibat dalam proses produksi komik tersebut.
  5. Komik yang didaftarkan harus diterbitkan di Indonesia baik secara fisik maupun online melalui perusahaan Indonesia atau WNI perseorangan.
  6. Komik harus berbahasa Indonesia.
  7. Peserta diperbolehkan mengikutsertakan lebih dari satu karya untuk lebih dari satu kategori selama memenuhi syarat yang ditentukan.
  8. Komik yang didaftarkan hanya komik yang terbit dalam kurun waktu 1 tahun terakhir ( September 2017 - Agustus 2018 ).
  9. Karya komik orisinil dari Indonesia ( cerita, karakter, gambar serta IP dimiliki komikus/penulis WNI atau perusahaan Indonesia ). Jika karya merupakan adaptasi dari naskah yang sudah ada, maka dilampirkan keterangan mengenai sumber karya tersebut (judul, pengarang, tahun terbit).
  10. Karya komik cetak HARUS dikirimkan paling telat 15 September 2018.

Syarat dan Ketentuan Khusus

  • Sub-Kategori Comic of the Year
    1. Komik yang masuk dalam kategori ini adalah komik dalam bentuk media fisik (cetak) baik yang sudah diterbitkan oleh penerbit ataupun diterbitkan secara independen.
    2. Untuk komik cetak yang sudah diterbitkan oleh penerbit harus sudah terbit dan terjual di toko buku serta memiliki ISBN.
    3. Untuk komik cetak yang diterbitkan secara independen harus sudah terbit dalam bentuk fotokopi / print on demand minimal sebanyak 25 pcs komik dan tidak memiliki ISBN.
    4. Komik yang didaftarkan harus memiliki minimal 60 halaman.
    5. Jika komik yang dikirim adalah edisi lanjutan dari sebuah serial (bukan edisi pertama), peserta harus menyertakan edisi sebelumnya dalam satu seri tersebut secara LENGKAP dari edisi pertama. (Contoh: Komik "Si Popo Anak Kreatif" Volume 3 yang terbit bulan Oktober 2017 sudah memenuhi persyaratan submisi, namun komikus harus menyertakan Volume 1 dan 2 supaya komiknya bisa masuk ke proses kurasi).
    6. Karya komik dapat dalam bentuk buku satuan atau di dalam sebuah buku kompilasi selama bukunya memenuhi seluruh persyaratan di atas.
    7. Wajib mengirimkan 1 buku per judul komik ke sekretariat POPCON ASIA di alamat berikut ini: Rukan CBD Blok C no.62, Green Lake City, 15146, Gondrong, Cipondoh, Tangerang City, Banten 15146
  • Sub-Kategori Webtoon of the Year
    1. Karya yang diikutsertakan adalah komik digital yang terbit secara daring (online) dan harus dalam format WEBTOON yang dibaca secara vertical scrolling tanpa paginasi.
    2. Komik harus sudah tayang secara resmi dalam berbagai platform WEBTOON yang tersedia di Indonesia seperti CIAYO Comics, Comico Indonesia dan LINE Webtoon.
    3. Episode pertama harus sudah tayang mulai tanggal 1 September 2017 dan setelahnya.
    4. Komik harus sudah tayang minimal 10 episode hingga tanggal 31 Agustus 2018.
    5. Komik harus tayang teratur sesuai dengan ketentuan jadwal tayang masing-masing platform (tidak sedang hiatus atau tayang tidak menentu).
  • Sub-Kategori Story of the Year
    1. Karya yang diikutsertakan boleh berupa komik cetak yang terbit melalui penerbit atau secara independen maupun komik digital yang terbit melalui platform WEBTOON (seperti CIAYO Comics, Comico Indonesia dan LINE Webtoon)
    2. Untuk komik cetak yang diterbitkan oleh penerbit harus sudah terbit di toko buku mulai tanggal 1 September 2017 dan memiliki nomor ISBN.
    3. Untuk komik cetak yang diterbitkan secara independen harus sudah terbit dalam bentuk fotokopi / print on demand minimal sebanyak 25 pcs komik dan tidak memiliki ISBN.
    4. Khusus komik cetak wajib mengirimkan 1 buku per judul komik ke sekretariat POPCON ASIA di alamat berikut ini:
    5. Karya yang diikutsertakan dalam bentuk komik cetak harus memiliki minimal 60 halaman.
    6. Untuk komik digital yang terbit secara daring (online) dalam platform WEBTOON harus sudah merilis episode pertama mulai tanggal 1 September 2017 dan setelahnya, serta memiliki minimal 10 episode hingga tanggal 31 Agustus 2018 yang tayang secara teratur (tidak sedang hiatus atau tayang tidak menentu).
  • Sub-Kategori Visual of the Year
    1. Karya yang diikutsertakan boleh berupa komik cetak yang terbit melalui penerbit atau secara independen maupun komik digital yang terbit melalui platform WEBTOON (seperti CIAYO Comics, Comico Indonesia dan LINE Webtoon).
    2. Untuk komik cetak yang diterbitkan oleh penerbit harus sudah terbit di toko buku mulai tanggal 1 September 2017 dan memiliki nomor ISBN.
    3. Untuk komik cetak yang diterbitkan secara independen harus sudah terbit dalam bentuk fotokopi / print on demand minimal sebanyak 25 pcs komik dan tidak memiliki ISBN.
    4. Khusus komik cetak wajib mengirimkan 1 buku per judul komik ke sekretariat POPCON ASIA di alamat berikut ini: Rukan CBD Blok C no.62, Green Lake City, 15146, Gondrong, Cipondoh, Tangerang City, Banten 15146
    5. Karya yang diikutsertakan dalam bentuk komik cetak harus memiliki minimal 60 halaman.
    6. Untuk komik digital yang terbit secara daring (online) dalam platform WEBTOON harus sudah merilis episode pertama mulai tanggal 1 September 2017 dan setelahnya, serta memiliki minimal 10 episode hingga tanggal 31 Agustus 2018 yang tayang secara teratur (tidak sedang hiatus atau tayang tidak menentu).
    7. Karya yang diikutsertakan boleh dalam format halaman berwarna (full colour) atau hitam putih (black and white).

Pedoman Daring

Berikut beberapa langkah pendaftaran daring:

  1. Kunjungi http://award.popconinc.com/comic;
  2. Isi formulir secara lengkap sesuai kolom isian;
  3. Khusus untuk komik digital harus mengisi kolom ‘Tautan Karya’ dengan tautan komik yang diikutsertakan, untuk komik yang tayang di platform WEBTOON harap menyertakan tautan komik secara keseluruhan (bukan per episode).
  4. Khusus untuk komik cetak harus mengunggah berkas digital berupa gambar/foto cover buku pada kolom ‘Cover Buku’ dengan format JPG berukuran maksimal 2 MB.

Proses Keseluruhan

Setelah kamu mendaftarkan karyamu, akan ada proses seleksi oleh tim kurasi Popcon Asia. Setelah proses seleksi selesai, kami akan mengirimkan email notifikasi ke pembuat yang terpilih. Dari semua karya yang terseleksi, tim kurasi Popcon Asia akan memilih karya-karya unggulan untuk mengikuti partisipasi lebih lanjut pada putaran final dimana juri akan memilih karya-karya pemenang dari segmen tersebut.


Form Pendaftaran

Klik pada link berikut:
Pendaftaran Karya Komik Cetak
Pendaftaran Karya Webtoon